Sangatlah penting untuk kita belajar untuk menghargai dan menghormati privasi orang. Kita pasti tidak suka jika ada orang yang terlalu kepo dengan kehidupan kita. Atau orang yang diam-diam mencari tahu semua tentang kita. Kita pasti tidak suka saat orang-orang mencari informasi tentang kita tanpa ada izin dari kita. Kita sendiri merasa tidak nyaman dan kita tidak suka akan itu. Jadi jangan melakukan hal tersebut kepada orang lain. Kalau kita memiliki akal sehat dan memiliki moral, maka kita akan melakukan itu
Belajar Menghargai Dan Menghormati Privasi Orang Itu Sangat Penting
Tapi jika pada dasarnya dan pada awalnya memang kita tidak benar, niat kita tidak baik, maka semua hal tersebut tidak akan sampai pada kita. Dan itulah yang dinamakan keegoisan. Ingin dimengerti, dihormati, dihargai, tapi kalian tidak sendiri tidak bisa berperilaku seperti itu. Maka namanya gila. Penting untuk kita menjunjung tinggi menghormati dan menghargai privasi orang lain. Jika kalian bisa melakukan itu, maka nilaimu akan baik di mata banyak orang, dan kalian akan dihargai dan disegani oleh orang lain.
Jangan menggunakan alasan dan mencari berbagai alasan untuk membenarkan sikap anda yang sudah melewati batas. Dengan membongkar dan mengotak atik privasi orang. Mau apapun alasannya, itu tidak pernah dibenarkan. Saat kalian sudah tidak bisa menghargai dan menghormati privasi orang, maka kalian harus menerima risiko, kalau akan banyak orang yang tidak segan pada anda. Akan ada banyak orang yang memperlakukan anda dengan tidak sopan dan tidak baik.
Kalian tidak bisa mengeluhkan hal tersebut. Apalagi meminta perlindungan dan belas kasihan orang lain. Karena itu adalah bayaran akan sikap kalian. Seperti sebuah karma. Seperti apa yang kalian tabur, itulah yang akan kalian tuai. Jadi jika kalian masih melakukan hal yang tidak baik, jangan pernah berharap orang lain akan bersikap baik juga pada anda. Karena anda tidak akan pernah mendapatkannya, jika kalian masih dengan pemikiran dan sikap seperti itu.